Home » , » Apa itu Pemerintahan Desa dan Pemerintah Desa?

Apa itu Pemerintahan Desa dan Pemerintah Desa?

Written By Batak Life on Minggu, 13 Juni 2010 | 16.17


Desa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas-batas wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat, berdasarkan asal-usul dan adat istiadat setempat yang diakui dan dihormati dalam sistem Pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Pemerintahan Desa dan Pemerintah Desa, kedua kalimat ini menggunakan kata "Desa" sebagai objek kalimat.
Menurut Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 kedua kalimat di atas dapat kita artikan sebagai berikut :

Pemerintahan Desa adalah penyelenggaraan urusan pemerintahan oleh Pemerintah Desa dan Badan Permusyawaratan Desa dalam mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat berdasarkan asal-usul dan adat istiadat setempat yang diakui dan dihormati dalam sistem Pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Pemerintah Desa adalah Kepala Desa dan Perangkat Desa sebagai unsur penyelenggara pemerintahan desa.

Dari pengertian di atas kita simpulkan bahwa yang termasuk Pemerintah Desa yaitu Kepala Desa dan Perangkat Desa (Sekretaris Desa, Kaur, Kepala Dusun)

Badan Permusayawaratan Desa juga termasuk unsur penyelenggara Pemerintahan Desa. Maka Pemerintahan Desa = Pemerintah Desa + BPD
Share this article :

+ komentar + 4 komentar

28 Mei 2015 pukul 13.37

Bagus

28 Mei 2015 pukul 13.38

Bagus

2 Januari 2019 pukul 23.25

Pemerintahan desa di sebutnya apa

12 April 2019 pukul 17.17

Sambunganya mana

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. SIEMPAT RUBE - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger